Danramil Ropang Bangun Sinergitas Hijaukan Lingkungan Dengan Penanaman Ribuan Bibit Pohon




Sumbawa - Musim hujan dimanfaatkan untuk reboisasi dengan menaman berbagai macam bibit pohon di Bendungan Arahmanuh Dusun Pemangong Desa Lenangguar Kecamatan Lenangguar Kabupaten Sumbawa, Sabtu (11/1).


Penanaman ribuan bibit pohon dilakukan anggota Koramil 1607-03/Ropang, Polsek Ropang dan masyarakat setempat.


Pada kesempatan yang baik tersebut, Danramil Ropang Kapten Inf Abidin menyampaikan penanaman ribuan bibit pohon secara bersama-sama sebagai wujud sinergitas dan kekompakan untuk menghijaukan kembali wilayah sekitar bendungan di Desa Lenangguar. 


"Mari kita tanam bibit pohon ini dengan harapan semoga tumbuh besar dan bermanfaat bagi anak cucu kita kedepan," harap Abidin. 

Kapolsek Ropang AKP Marjan mengatakan penanaman pohon tersebut dilaksanakan bersama Koramil Ropang dan masyarakat sebagai upaya untuk menjaga dan melestarikan alam dan lingkungan dari kerusakan.


Sementara Kepala Desa Lenangguar Asraruddin, S.Pd., mengucapkan terimakasih kepada Danramil dan Kapolsek beserta anggota atas kepeduliannya terhadap lingkungan.


Asrarudin juga mengajak warganya untuk bersama-sama menjaga lingkungan dan kawasan hutan. "Jangan lagi menebang pohon yang bukan haknya yang dapat merugikan kita semua," pungkas Kades Lendangguar. 


Adapun jenis bibit pohon yang ditanam antara lain bibit pohon trambesi sebanyak 720 bibit, 720 bibit pohon jati, 720 bonit pohon nangka dan 720 bibit pohon mahoni.**Fadli Batubara
Share:

0 comments:

Post a Comment

Kawali TV

Blog Archive

Recent Posts

BERITA