
Personel gabungan tersebut menemukan puluhan sapi milik warga Dusun Tanjung Baru Desa Tangga Baru yang hilang beberapa hari lalu.

"Patroli gabungan dilakukan untuk menyakinkan situasi dan kondisi keamanan di wilayah Kabupaten maupun Kota Bima menjelang Pilkada serentak juni mendatang", ujar Bambang.
Namun dalam perjalanan lanjutnya, berdasarkan hasil penelusuran dan pencarian para Babinsa Koramil 1608-07/Monta bahwa puluhan sapi milik warga Tanjung Baru diketahui lokasinya, sehingga Patroli gabungan langsung menuju sasaran yang dimaksud dan menemukan puluhan sapi milik warga yang hilang dan masih dikenali oleh pemiliknya.
"Kegiatan semacam ini akan terus dilakukan untuk meyakinkan kondusifitas wilayah teritorial Kodim 1608/Bima tetap dalam keadaan aman dengan harapan tidak ada gangguan keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada", pungkasnya.
Puluhan sapi yang sudah ditemukan tersebut langsung diamankan oleh Patroli gabungan untuk diserahkan kepada pemiliknya.**twinbot
0 comments:
Post a Comment