HARGANAS DAN LAUNCHING ADD

Peringgatan Harganas dan BBGRM di Kecamatan Salopa

PEMKAB TASIKMALAYA GELONTORKAN ADD RP. 24,5  MILYAR Kab. Tasikmalaya/ Kawali TV.  Pemerintah Desa seperti sebuah miniatur Pemerintahan Kabupaten dimana Pemerintahan Desa wajib merumuskan RPJMDES, yang kemudian dijabarkan dalam Rencana Kerja Tahunan (RKT) dan setiap tahun dirumuskan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDES). Hal tersebut disampaikan Bupati Tasikmalaya H. Uu Ruzhanul Ulum dalam acara Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Ke-XII serta Hari Keluarga Nasional (Harganas) Ke- XXII Tingkat Kabupaten Tasikmalaya Tahun 2015, bertempat di Lapangan mandala RT Bojongjaya, Kampung Kalanganyar Desa Mandalahayu Kecamatan Salopa Kabupaten Tasikmalaya, baru-baru ini ,senin 25/5/2015.

Bupati juga mengatakan, Bantuan Alokasi Dana Desa (ADD) Infrastruktur merupakan bukti perhatian Pemerintah Daerah kepada desa guna meningkatkan pembangunan dan kesejahteraan di Desa. Tahun Anggaran 2015 Pemerintah Daerah mengucurkan ADD Infrastruktur untuk Kabupaten Tasikmalaya sebesar Rp. 24.570.000.000,- untuk 351 Desa. “Peran serta serta masyarakat dalam bentuk gotong royong merupakan perwujudan bukti kerjasama yang nyata antara pemerintah daerah dan masyarakat.Dengan kegiatan Bulan Bhakti Gotong royong saat ini, mari kita semangatkan kembali kegotongroyongan dan keswadayaan masyarakat dalam pembangunan,” imbuh Bupati.Ketua TP-PKK Kabupaten Tasikmalaya H. Lina Ruzhan dalam sambutannya mengatakan, Keberhasilan dalam membangun sebuah keluarga sangat diperlukan peran serta semua pihak, seperti dari sektor pemerintahan, TNI-POLRI,TP-PKK. “ Sebuah keluarga merupakan bagian lembaga terkecil dalam masyarakat. Dalam moment ini diharapkan mampu membangun keluarga kecil yang berkarakter dan sejahtera,” tandas Hj. Lina Peringatan BBGRM Ke-XII dan  Harganas Ke- XXII Tingkat Kabupaten Tasikmalaya diikuti peserta dari 9 kecamatan  yakni Kecamatan Salopa,Jatiwaras,Gunungtanjung, Manonjaya, Cineam, Karangjaya, Cikatomas, Pancatengah dan Cikalong. Acara ini juga dihadiri  sejumlah Anggota DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Ketua TP-PKK Kabupaten Tasikmalaya Hj. Lina Ruzhan, Kepala BPMKB Kabupaten Tasikmalaya Drs. Edi Nurmana, para Kepala Dinas, para Camat, para Kepala Desa, para Tokoh Masyarakat, serta tamu undangan lainnya.**( Rusdianto)
Displaying pembagian penghargaan salopa.jpg
Share:

0 comments:

Post a Comment

Kawali TV

Blog Archive

Recent Posts

BERITA