Sinergitas dan Soliditas Kapolda NTB-Danrem 162/WB Laksanakan Kunker ke Satuan Jajaran di Pulau Sumbawa






Dompu - Kunjungan kerja Kapolda NTB Irjen Pol Drs. Nana Sudjana, MM., bersama Komandan Korem 162/WB Kolonel Czi Ahmad Rizal Ramdhani, S.Sos. SH. M.Han., dan rombongan ke satuan-satuan jajaran Polda NTB dan Korem 162/WB di Pulau Sumbawa selama dua hari hingga Jumat (27/12).

Kunjungan tersebut juga dimanfaatkan untuk melihat lebih dekat pelaksanaan pengamanan di Pos Pengamanan Perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 wilayah Bima dan Dompu.

Dalam kunjungan ke Kodim 1614/Dompu, Kapolda NTB dan Danrem 162/wb disambut jajar Kehormatan dan laporan Dandim 1614/Dompu Letnan Kolonel Inf Ali Cahyono, S.Kom., yang dilanjutkan dengan pengarahan kepada seluruh Prajurit di Aula Kodim Dompu.

Dalam arahannya, Danrem 162/WB menyampaikan kehadirannya di Dompu bersama Kapolda NTB dan rombongan untuk memberikan motivasi kepada seluruh Prajurit Kodim dan Polres terkait dengan sinergitas, kebersamaan dan kekompakan dalam menghadapi setiap permasalahan di daerah.

"Ini bisa dijadikan contoh dan tauladan yang baik bagi jajaran TNI Polri di NTB dalam menyelesaikan masalah," ujar Danrem.

Ingat, lanjutnya, kunci utama untuk meraih keberhasilan dan kesuksesan dalam bertugas adalah kedepankan sinergitas dan soliditas TNI Polri baik ditingkat pimpinan hingga Babinsa dan Babinkamtibmas.

Menurutnya, perhatian yang diberikan kepada seluruh jajaran TNI Polri di NTB tanpa pilih kasih dengan tidak membeda-bedakan dengan harapan terwujudnya sinergitas, kekompakan dan kebersamaan yang akan memberikan dampak positif pada kinerja disatuan maupun pembangunan di daerah.

Sedangkan Kapolda NTB mengingatkan pada para Danramil dan Kapolsek harus saling membantu dan sering berkordinasi dalam menyelesaikan semua permasalahan yang ada di daerah.

Menurutnya, sinergitas dan soliditas itu sangat penting karena TNI Polri merupakan garda terdepan untuk menjaga keutuhan bangsa dan negara.

"Jangan mudah terprofokasi oleh kelompok-kelompok yang mempunyai kepentingan pribadi untuk memecah belah TNI Polri, karena untuk menjaga keutuhan bangsa ini tidak bisa hanya Polri saja," pesan Nana Sudjana.

Selain itu, calon Kapolda Metro Jaya tersebut juga mengingatkan untuk menjauhi Narkoba dan meminta jajaran TNI Polri untuk berperan aktif melawan peredaran Narkoba. “Tidak ada ampun bagi para penggunaNarkoba apalagi sebagai bandar, sanksi sangat tegas hingga pemecatan sebagai TNI dan Polri," pungkasnya.

Acara pengarahan diakhiri dengan penyerahan tali asih dari Kapolda NTB kepada Dandim 1614/Dompu.

Sebelumnya, Danrem 162/WB dan Kapolda NTB bersama rombongan melaksanakan kunjungan kerja ke Polres Dompu dan kunjungan kerja dialnjutkan menuju Mako Brimob Sub Den lll Detasemen A Brimob Polda NTB.
Share:

0 comments:

Post a Comment

Kawali TV

Blog Archive

Recent Posts

BERITA