Momentum Bulan Ramadan Koramil 1607-04 Alas Berbagi Takjil

Sumbawa Besar - Bulan Ramadhan selalu identik dengan berbagai aktifitas ibadah baik makan sahur, puasa, buka bersama, tadarus, sholat sunnat taraweh, hingga berbagai menu makanan kearifan lokal untuk berbuka puasa hingga makanan takjil. Takjil tersebut dapat kita dapatkan dengan membeli di pedagang yang berjualan atau bahkan ada juga lho yang membagikan takjil tersebut secara gratis, misalnya di pinggir jalan atau di depan kantor termasuk dimasjid masjid.


Hal tersebut disampaikan Danramil 1607-04 /Alas Kapten Cba Yusman dalam keterangan tertulis di Makoramil 1607-04/Alas.


Danramil menjelaskan berbagi takjil bertempat di depan masjid Sahadatain , dusun Karang padak, desa Lekong, kec Alas barat, kegiatan tersebut dilaksanakan anggota koramil 1607-04/Alas beserta ibu2 persit ranting V Alas. Rabu (5/4/2023).


Adapun pembagian takjil tersebut dipimpin oleh Bati tuud 1607-04/Alas(Serma Burhanudin) beserta anggota,Jumlah takjil yang dibagikan sekitar 600 bungkus antara lain berupa:Kolak,es buah, puding, ungkap Danramil 


Selain sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama , memberikan takjil kepada sesama diharapkan dapat memberikan kita keutamaan diantaranyam endapatkan rahmat dari Allah SWT, mendapatkan amalan yang dilipatgandakan oleh Allah SWT, mengedukasi budaya tolong menolong terhadap sesama, mengajarkan untuk rajin bersedekah,merekatkan tali silaturahmi antar sesama lebih lebih dalam momentum bulan puasa, pungkas Danramil.**Fadli.B

Share:

0 comments:

Post a Comment

Kawali TV

Blog Archive

Recent Posts

BERITA