Lima Oknum Pegawai Pemerintah Di Ciamis Kepergok Nyemen Puasa, Diarak Warga

Puluhan santri dari salah satu ormas islam mengamuk di kantor pemda ciamis karena bupati ciamis tak kunjung menemuinya untuk melaporkan beberapa pns yang terjaring razia warung makan di wilayah perkotaan ciamis, kamis (16/06/16)
Massa yang merasa kecewa dengan bupati ciamis H. Iing syam arifin yang dinilai tidak tegas membuat surat edaran larangan warung makanan buka di siang hari selama ramadhan sehingga langsung menggelar sweeping ke beberapa warung makan yang berada di wilayah ciamis
Alhasil dari sweeping tersebut menemukan beberapa warga masyarakat yang kedapatan sedang makan di sebuah warung nasi di sekitar area pasar manis ciamis dan disekitar rumah sakit swasta ciamis
Dan dilanjutkan ke daerah islamic center ciamis dan di salah satu warung yang berada di sekitar islamic center kepergok 5 orang yang kepergok saat sedang makan dimana diketahui mereka bekerja di pemerintahan daerah kabupaten ciamis dimana 2 orang diantaranya merupakan pegawai pengadilan agama dan 3 orang lainnya merupakan 3 orang pegawai dinas binamarga tersebut langsung dibawa ke kantor pemerintahan kabupaten ciamis atau pendopo untuk diadukan ke bupati ciamis
dihadapan bupati massa langsung mengeluarkan tuntutannya agar bupati ciamis iing syam arifin harus tegas terhadap sejumlah warung makan yang buka dan masih melayani disaat berpuasa karena dianggap sangat meresahkan dan mengganggu kekhusuan dalam berpuasa umat islam
Setelah bupati ciamis meminta maaf kepada para santri dan akan menindak lanjuti hal tersebut akhirnya massa langsung membubarkan diri dan mangencam akan melakukan aksi sweeping warung makan lagi jika bupati ciamis tak kunjung membuat perbup larangan buka bagi warung makan di siang hari selama bulan suci ramadhan
Hingga kini masih banyak warung makan yang dengan bebas masih melayani disiang hari pada bulan puasa ini belasan warga berikut pns terjaring dalam razia warung nyemen tersebut. (A.ARIFIN/ktv)

Share:

0 comments:

Post a Comment

Kawali TV

Blog Archive

Recent Posts

BERITA