Membaca nyaring membuat ketertarikan anak terbiasa membaca


Pada Kamis, 5 Oktober 2024, Komunitas Gada Membaca menyelenggarakan Pelatihan Membaca Nyaring, bersama Muri Iryanti, M.Hum. (Fasilitator Pendamping Para Guru dan Kepala SD pada Perpustakaan Ramah Anak) dimoderatori oleh Ai Adawiyah, S.Pd.I. (guru MI Winduraja - Kawali).

Kegiatan yang seru dan menyenangkan ini merupakan bagian dari rangkaian realisasi Bantuan Pemerintah untuk Penggerak Komunitas Literasi 2024 dari Pusat Pembinaan Bahasa dan Sastra, Badan Bahasa Kemendikbudristek RI. Salah satu tujuan pelatihan membaca nyaring ini untuk membuat ketertarikan anak membaca buku sehingga mereka terbiasa dan senang membaca sejak kecil.

Saat pelatihan membaca nyaring Muri memberikan contoh membacakan buku dengan nyaring; pertama tunjukan sampul buku, ajukan dua sampai tiga pertanyaan sampul buku yang berkaitan dengan kehidupan anak lalu ajukan pertanyaan satu sampai dua pertanyaan hal yang mungkin terjadi di cerita atau pertanyaan prediksi, perkenalkan bukunya, serta perkenalkan satu sampai tiga kata baru.

Selama membaca, Muri menambahkan kita harus membacakan buku secara perlahan dan jelas dengan ekspresi dan gestur, tunjukan gambar dalam cerita serta ajukan pertanyaan sebanyak dua sampai tiga kali.

Sesudah selesai membaca, ajukan tiga sampai empat pertanyaan tentang apa yang terjadi di dalam cerita, siapa, apa, dimana dan kapan. Ajukan satu sampai dua buah pertanyaan, mengapa tokoh melakukan hal itu, dan terakhir peragakan atau tiru empat sampai lima bagian menarik dari buku tersebut, baik ceritanya, suara, maupun kalimatnya.

Pelatihan dihadiri kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Ciamis bapak H. Dadan Wiadi, ST., MT., MMG., diikuti oleh 55 orang peserta (pegiat literasi, guru, kader PKK, mahasiswa, dan masyarakat umum).

Peserta sangat antusias mengikuti pelatihan ini, terlibat aktif dalam diskusi kelompok dan yang tidak kalah serunya saat peserta tampil mempraktikkan membaca nyaring.

*** Gusmun, relawan Komunitas Gada Membaca

Share:

0 comments:

Post a Comment

Kawali TV

Blog Archive

Recent Posts

BERITA