Sebuah rumah milik Sudibyo (70) warga Rt 01 Rw 01 Dusun Patinggen 1 Desa
Karangpawitan Kecamatan Padaherang ambruk hampir rata dengan tanah.
Menurut
warga, kejadiannya diperkirakan sekitar jam 2.30 dini hari tadi (5/10)
akibat hujan yang mengguyur hampir sepanjang malam.
Tidak ada
korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian diperkirakan jutaan
rupiah, karena seluruh bangunan dan perabotan rumah tangga nampak hancur
tidak bisa dipergunakan lagi.
Nampak pemilik rumah, Sudibyo pun
pasrah menatap reruntuhan rumahnya yang dipastikan sudah tidak bisa
dihuni lagi. (Isis koswara)
0 comments:
Post a Comment